Bencana Banjir Lahar Dingin Dan Longsor Yang Melanda Sejumlah Daerah Di Sumatera Barat
Padang( 25 mei 2024 ) – Berbeda dengan tahun sebelumnya, Soshum sekarang membentuk suatu biro baru yang mana di sebut sebagai Biro soshum , pada kali ini Biro soshum mengadakan Open Donasi dan pengalangan dana guna membantu masyarakat sekitar yang menjadi korban dari bencana banjir lahar dingin dan longsor. Padatanggal 14-25 mei 2024 penggalangan dana dan penyerahan kebutuhan sembako langsung di antarkan ke lokasi penduduk setempat. Penggalangan dana merupakan kegiatan yang di lakukan HMD Fisika FMIPA KM UNP melalui Biro Soshum. Open Donasi dan Penggalangan dana ini bertujuan membantu masyarakat Jorong Pagu Pagu daerah Tanah Datar yang terkena musibah bencana Banjir Lahar Dingin Dan Longsor Yang Sedang Terjadi Di Sumatera Barat. Harapannya kegiatan ini terwujud generasi muda Fisika yang peduli dengan keadaan sekitar.
Kegiatan Open donasi dan Penggalangan Dana di ikuti oleh beberapa anggota dan walikota HMD Fisika FMIPA KM UNP. Kegiatan Open donasi dan Penggalangan dana diawali dengan penyebara flayer oleh semua anggota HMD Fisika FMIPA KM UNP yang berlangsung selama 3 hari di mulai dari tanggal 14 – 20 mei 2024. Kemudian di lanjutkan melakukan Penggalangan Dana secara offline disekitar rektorat,FIS,FE,FPP dan lapangan Pembangunan dari jm 16.00-17.30. adapun jumlah total dana donasi atau uang Penggalangan Dana yang terkumpul senilai Rp. 1.944.600,00.- dengan rincian donasi offline sebesar Rp. 1.039.600,00.- dan Online sebesar Rp. 905.000,00.-
Selanjutnya, pada tanggal 25 mei 2024 Biro soshum di temani dengan beberapa anggota beserta walikota HMD Fisika FMIPA KM UNP turun ke lokasi tempat posko evakuasi bencana di Jorong Pagu Pagu daerah Tanah Datar untuk menyerahkan sumbangan kebutuhan dan sembako berupa baju,pempers bayi, beras, mie, gula,teh sosro celup dan minyak goreng .
Secara keseluruhan, kegiatan Open donasi atau penggalangan dana 2024 berlangsung dengan lancar dan sukses. Hal ini dapat di lihat dari antusias anggota HMD Fisika FMIPA KM UNP dan mahasiswa fisika yang turut ikut membantu serta menyumbangkan baju.
Reporter : Diah Hasna Azzahra
Tinggalkan Balasan